Jalin Kerja Sama, Jurusan PBI UINAM Teken MoU Dengan Yayasan Mutiara Al-Abrar Nusantara

  • 21 Maret 2021
  • 05:27 WITA
  • Administrator
  • Berita

Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar kembali menjalin kerja sama dengan instansi lain. Kali ini ini kerja sama dilakukan dengan Yayasan Mutiara Al-Abrar Nusantara yang dirangkaikan dengan peresmian lembaga tersebut.

Penandatanganan Piagam Kerjasama yang lebih dikenal dengan Memorandum of Understanding (MoU) dilaksanakan pada hari Ahad, 21 Maret 2021 dan bertempat di kantor Yayasan Mutiara Al-Abrar Nusantara, Perumahan Villa Mutiara, Jalan Mutiara Asri 10, Nomor 28, Kelurahan Bulurokeng, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.

Penandatanganan MoU dilakukan oleh Dra. Hj. St. Azisah, M.Ed.St., Ph.D. selaku Ketua Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris UIN Alauddin Makassar dan dr. Waode Ellistrika Permatasari, Sp.A., M.Kes. selaku Ketua Yayasan Mutiara Al-Abrar Nusantara dan disaksikan oleh beberapa dosen Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris, yakni Dr. Hj. Djuwairiah Ahmad, M.Pd., M.TESOL., Dr. Hj. Mardiana M.Hum., dan Dr. Kaharuddin, S.IP., M.Hum.  Dalam kegiatan tersebut turut hadir beberapa mahasiswa dan alumni Jurusan PBI.

Kerja sama tersebut terkait pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tingggi, meliputi:

<!--[if !supportLists]-->1.       <!--[endif]-->Bantuan tenaga pengajar untuk program peningkatan dan pengembangan SDM Pemandu bidang studi Bahasa Inggris;

<!--[if !supportLists]-->2.       <!--[endif]-->Pelatihan bidang keahlian bahasa Inggris;

<!--[if !supportLists]-->3.       <!--[endif]-->Pelatihan percakapan bahasa Inggris;

<!--[if !supportLists]-->4.       <!--[endif]-->Penataan dan peningkatan pemanfaatan fungsi keterampilan berbahasa Inggris; dan

<!--[if !supportLists]-->5.       <!--[endif]-->Program penerimaan mahasiswa(i) dalam kegiatan penelitian (skripsi penyelesaian studi S1).

Lebih lanjut, ketua Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris, Dra. Hj. St. Azisah, M.Ed.St., Ph.D. mengaku sangat senang dengan penandatanganan MoU ini. Beliau berharap dengan adanya kerja sama ini, sivitas akademika Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris bisa  memanfaatkan peluang untuk melakukan pengabdian kepada masyarakat dengan sebaik-baiknya.

“Kegiatan pengabdian masyarakat adalah salah satu bagian dari Tri Dharma Perguruan Tinggi yang merupakan  tujuan yang harus dicapai dan dilakukan oleh setiap perguruan tinggi di Indonesia. Hal ini juga menjadi wahana penghubung antara perguruan tinggi dan masyarakat. Kegiatan pengabdian yang akan dilakukan khususnya pengajaran bahasa Inggris dipadukan dengan pengajaran agama Islam.  Semoga kegiatan kami mendapat keberkahan dari Allah swt, aamiin.” Ujarnya.

Penulis : Multazam Abubakar