Belajar Bahasa Inggris Menggunakan Aplikasi "Fondi"

  • 24 April 2023
  • 10:29 WITA
  • Administrator
  • Berita

Fondi merupakan aplikasi yang berisi dunia virtual di mana pengguna seolah-olah tinggal di sebuah kota dan dapat berkomunikasi dengan sesama pengguna lainnya dengan pergi ke berbagai tempat dan menemui kenalan baru, di mana pengguna saling berkomunikasi dengan Bahasa inggris untuk melatih kemampuan bercakap-cakap dengan Bahasa inggris.

Aplikasi pembelajaran bahasa Inggris avatar ini bisa digunakan untuk percakapan sehari hari. 

Kita dapat berteman dengan penutur bahasa Inggris dari seluruh dunia di dunia maya dan belajar bagaimana berkomunikasi dalam bahasa Inggris, bukan bahasa Inggris buku teks.

Aplikasi ini layaknya seperti game, dimana didalamnya ada banyak tempat yang dapat dikunjungi. Seperti, tempat Plaza, bar, mall dan rumah sendiri. Kita juga dapat berjalan-jalan ke Plaza. Dan dalam aplikasi ini kita santai saat waktu berbicara dengan teman-teman. Kita juga dapat menjadi anggota VIRTUAL Lounge, dimana dapat bersantai di ruang tertutup bersama teman-teman yang ada diseluruh dunia di fondi.

Kita juga dapat mengatur Avatar sesuai dengan keinginan kita sendiri. Kita tidak perlu khawatir jika melakukan kesalahan atau berbicara dengan pengucapan yang buruk dengan orang lain. Jangan takut membuat kesalahan dan berlatih komunikasi bahasa Inggris sesuka Anda.

Aplikasi ini terhubung dengan orang-orang dari berbagai negara, banyak orang-orang dari seluruh dunia sedang menunggu untuk berbicara dengan kita. Jika kita terus menggunakan aplikasi ini setiap hari, keterampilan berbicara dan mendengarkan pasti akan meningkat.

Aplikasi ini bukan aplikasi kencan atau cari jodoh yah guys, tetapi aplikasi pembelajaran bahasa Inggris. Semoga kalian suka dengan aplikasinya!!

 

 

Penulis: Mildayanti (PBI-A 2020)