Tiga Mahasiswi Siap Pimpin HMJ PBI UINAM

  • 31 Desember 2022
  • 04:32 WITA
  • Administrator
  • Berita

Sehubungan dengan akan berakhirnya masa kepengurusan Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) UIN Alauddin Makassar periode 2022, pendaftaran calon ketua HMJ PBI Periode 2023 pun dibuka.

Tiga mahasiswi PBI lolos seleksi administrasi untuk menjadi calon Ketua HMJ PBI UINAM.

Ketiga mahasiswi tersebut adalah Nur Aolia Natasya, Kaisan Nabila dan Andi Reski Utami.

Nur Aolia Natasya merupakan mahasiswi kelas C Angkatan 2020. Saat ini menjabat sebagai Wakil Sekretaris I HMJ PBI UINAM. Ia mendapatkan nomor urut 1. Mottonya “Together to be better”.

Kaisan Nabila adalah mahasiswi kelas A angkatan 2020 yang sekarang menjabat sebagai Wakil Sekretaris II HMJ PBI UINAM. Ia mendapatkan nomor urut 2. Mottonya “Unite for better change”.

Terakhir, Andi Reski Utami yang juga merupakan mahasiswi kelas C angkatan 2020. Ia menjadi Wakil Bendahara HMJ PBI UINAM. Ia mendapatkan nomor urut 3. Mottonya “The spirit of building change towards a new era”.

Pemilihan ketua HMJ PBI akan dilaksanakan pada hari Senin, 2 Januari 2022 serentak dengan Ketua Himpunan mahasiswa seluruh jurusan dan Senat Mahasiswa se-Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar.

Diharapkan kandidat yang terpilih dapat membawa HMJ PBI lebih berpretasi.

 

Penulis: Multazam Abubakar