Dalam rangka meningkatkan diversity of authors, reviewer dan artikel,
Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Universitas Islam Negeri (UIN)
Alauddin Makassar menjalin kerja sama dengan Asosiasi Program Studi Pendidikan
Bahasa Inggris (APSPBI).
MoU tersebut terkait kerjasama dalam hal publikasi
dan pengelolaan salah satu jurnal ilmiah PBI English, Teaching, Learning,
and Research Journal (ETERNAL) yang saat ini terindeks SINTA 3.
Penandatanganan
kerjasama dilakukan pada acara Pertemuan Tahunan Assosiasi Program Studi
Pendidikan Bahasa Inggris (APSPBI) yang diadakan pada hari Ahad, 23 Juni 2024 bertempat
di Hotel Alana Surabaya.
Penandatanganan MoA dilakukan oleh Dr. Sitti Nurpahmi, M.Pd. selaku Ketua Jurusan
Pendidikan Bahasa Inggris UIN Alauddin Makassar sekaligus editor-in-chief
ETERNAL dan Dr. Ummi Khaerati Syam, S.Pd., M.Pd. yang saat ini menjabat Ketua APSPBI
dan disaksikan oleh Sekretaris Jurusan PBI, Nur Aliyah Nur, S.Pd., M.Pd. yang
juga menjadi salah satu editor jurnal tersebut.
Kerja sama ini bertujuan untuk saling
memanfaatkan potensi sumber daya manusia yang ada pada masing-masing pihak guna
meningkatkan kualitas pengelolaan jurnal ilmiah sesuai standar akreditasi
jurnal nasional bahkan internasional.
Penulis: Multazam
Abubakar