Ketua dan
Sekretaris Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris (PBI), Dr. Sitti Nurpahmi, M.Pd.
dan Nur Aliyah Nur, M.Pd., menghadiri Rapat Pimpinan (rapim) Fakultas Tarbiyah
dan Keguruan (FTK) UIN Alauddin Makassar Periode Oktober 2024.
Rapat tersebut diadakan pada hari Selasa, 15 Oktober 2024 bertempat di Ruang Rapat Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Lantai 2.
Pertemuan ini dihadiri
oleh Dekan, para Wakil Dekan, para Ketua dan Sekretaris jurusan, Ketua dan
Sekretaris Komite Penjaminan Mutu (KPM), Kepala Perpustakaan Fakultas, Kepala
bagian Tata Usaha, para subkoordinator fungsional dan BPP dalam lingkup Fakultas
Tarbiyah dan Keguruan.
Agenda dalam rapat pimpinan
atau yang dikenal dengan istilah coffee morning adalah membahas isu-isu
terkini yang ada di FTK.
Rapat pimpinan kali ini juga
dihadiri oleh Ketua International Office UIN
Alauddin Makassar, Dr. Serliah Nur, M.Pd., M.Ed. yang
mensosialisasikan prosedur perekrutan mahasiswa asing, mulai dari peraturan
yang berlaku, strategi promosi internasional, hingga jenis pelayanan yang perlu
diberikan kepada mahasiswa asing selama mereka menempuh pendidikan di
Indonesia.
Selain itu, dibahas juga
perkembangan persiapan asesmen lapangan (AL) bagi lima prodi yang mengajukan
reakreditasi, salah satunya adalah Prodi Pendidikan Bahasa Inggris.