Program Studi (Prodi)
Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) UIN
Alauddin Makassar bekerja sama dengan American Indonesian Exchange Foundation
(AMINEF) mengadakan Sosialisasi Program The Community College Initiative
(CCI) Program.
Kegiatan tersebut diadakan
pada hari Jumat, 15 September 2023 pukul 09.00
– 11.00 WITA bertempat
di Lecture Teather (LT) Barat Fakultas Tarbiyah dan Keguruan.
Dalam
kegiatan ini, dua alumni Program CCI, Sitti Yudiarti Fajriah Rusdi dan Selviani
Aulyah, membagikan informasi dan pengalaman Program CCI serta tips menulis
esai.
Kegiatan yang bertujuan untuk mempermudah calon pelamar untuk mempelajari dan mendapatkan wawasan secara langsung dari para alumni ini dihadiri lebih dari seratus peserta yang merupakan mahasiswa dari berbagai jurusan yang ada di UIN Alauddin Makassar serta dosen-dosen Prodi Pendidikan Bahasa Inggris.
Peserta
yang hadir juga berkesempatan untuk mendapatkan undian voucher TOEFL ITP Home
Edition.
Hasilnya
sebanyak dua mahasiswa PBI memenangkan undian tersebut, yaitu Riska Febrianti
dan Wafiyah Assyifah yang merupakan mahasiswa kelas A angkatan 2021.
CCIP
meruapakan program akademik nongelar di community college di Amerika Serikat
untuk membangun keterampilan teknis, meningkatkan kemampuan kepemimpinan, dan
memperkuat kemahiran berbahasa Inggris.
Program
ini juga memberikan kesempatan untuk melakukan magang secara profesional,
pembelajaran layanan, dan keterlibatan dalam kegiatan masyarakat.
Penulis: Multazam
Abubakar