HMJ PBI UINAM Adakan Sharing Session Persiapan Kuliah Luar Negeri

  • 22 September 2023
  • 10:49 WITA
  • Administrator
  • Berita

Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) UIN Alauddin Makassar mengadakan Sharing Session Persiapan Kuliah Luar Negeri.

Kegiatan tersebut diadakan pada hari Jumat, 22 September 2023 pukul 09.00 – 11.00 WITA bertempat di Lecture Teather (LT) Barat Fakultas Tarbiyah dan Keguruan.

Kegiatan ini akan menghadirkan dua narasumber yang pernah dapat beasiswa ke luar negeri, yaitu Ade Ilham Tamara Kurniawan yang merupakan UK Counsellor dan penerima beasiswa LPDP di University of Edinburgh, Inggris, serta Nurul Suciana Adam yang meruapakn Australia and New Zealand Counsellor.

Kegiatan ini dipandu oleh mahasiswa PBI, Ismail Mubarak, dan dibuka secara resmi oleh Ketua Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris, Prof. Dra. Hj. St. Azisah, M.Ed.St., Ph.D.

Pada kegiatan ini, kedua narasumber berbagi pengalaman mengenai cara mendapatkan surat penerimaan/Letter of Acceptance (LoA) dari kampus di luar negeri serta tips dan trik mendapatkan beasiswa LPDP.

Kegiatan ini dihadiri oleh lebih dari seratus mahasiswa dari berbagai jurusan dalam lingkup UIN Alauddin Makassar.

Penulis: Multazam Abubakar