Dalam rangka memeriahkan
pelaksanaan Pekan Olahgara dan Seni (porseni) Fatkultas Tarbiyah dan Keguruan, Program
Studi (Prodi) Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Universitas Islam Negeri (UIN)
Alauddin Makassar, mengutus sejumlah mahasiswa untuk mengikuti lomba.
Salah satunya
adalah lomba desain pamflet (poster) yang diikuti oleh Wafiyah Asyifah Fa’adhilah,
mahasiswa kelas A Angkatan 2021.
Tema dari lomba pamflet
ini adalah “Peran Pemuda sebagai Pelopor Moderasi Beragama”.
Dalam lomba ini,
setiap peserta mengirimkan dua buah poster yang terdiri dari 1 buah poster
gambar sesuai tema dan 1 buah poster penjelasan dari makna poster pertama.
Wafiyah mendesain
mengguakan aplikasi ibisPaint X yang baru dipelajarinya Ketika ditawari
mengikuti lomba ini.
Ia membuat poster berjudul “Harmoni dan Toleransi”.
“Saya banyak
mengangkat nlai toleransi dari tanah Sulawesi Selatan dan juga budaya loka,
yakni aksara Lontara, untuk membudayakan Bahasa daerah yang saat ini semakin
jarang ada mahasiswa yang bisa membaca dan menulisnya”, ungkap pemustaka
terbaik FTK tahun 2023 ini.
Ia juga memilih
warna dan objek yang tepat agar pesan keragaman lebih mudah ditangkap.
Warna biru merupakan
simbol ketenangan dan dipilih untuk melambangkan ketenangan dalam harmoni
dengan toleransi.
Warna emas melambangkan
kemurnian, keabadian dan keagungan.
Dalam posternya, ia
menjelaskan ada empat indikator pemuda dalam moderasi beragama, yaitu cinta
tanah air, toleransi tinggi, anti kekerasan dan akomodatif terhadap budaya lokal.
Adapun kriteria penilaiannya,
yaitu orisinalitas karya, kesesuaian tema, kedalaman eksplorasi tema serta
komunikasi dalam penyampaian pesan dan inovasi serta sisi artistic penyajian
visual.
Hasilnya, Wafiyah,
sapaan akrabnya berhasil meraih juara pertama pada lomba tersebut, mengungguli
mahasiswa Jurusan PAI di tempat kedua dan mahasiswa Jurusan Pendidikan
Matematikan di posisi ketiga.
Porseni FTK
dilaksanakan pada 30 November hingga 2 November 2023 di Gedung Fakultas Tarbiyah
dan Keguruan yang dilaksanakan dalam rangka memperingati Dies Natalies ke-58
Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar.
Terdapat empat cabang
yang diperlombakan, yakni lomba orasi ilmiah, lomba tenis meja Tunggal Putera dan
Puteri lomba desain pamflet dan lomba monolog.
Penulis : Multazam
Abubakar