Impementasi Kerja Sama dengan PBI IAIN Gorontalo, Prodi PBI UIN Alauddin Makassar Adakan Visiting Lecturer

  • 13 Juli 2024
  • 12:48 WITA
  • Administrator
  • Berita

Sebagai bentuk implementasi dari penandatanganan kerja sama antara PBI UINAM dan PBI IAIN Gorontalo, Program Studi (Prodi) Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar mengadakan Visiting Lecturer.

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Rabu, 10 Juli 2024 bertempat di Ruang Laboratorium Bahasa PBI.

Kegiatan tersebut menghadirkan Dr. Andi Nurawati, S.S., M.Pd. yang merupakan Ketua Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris IAIN Sultan Amai Gorontalo.

Beliau membahas mengenai penulisan karya tulis ilmiah serta best practice dalam mengolah skripsi menjadi artikel artikel jurnal.

Dalam materinya beliau memaparkan bagian yang harus ada dalam sebuat artikel jurnal dan pentingnya memperhatikan template yang disediakan.

Setelah itu, penulisan sebaiknya dimulai dari metode, kemudian hasil yang ditemukan.

Pada hasil tersebut, jelaskan tiga trend yang terlihat dari data yang telah dianalisis.

Kemudian lanjut ke bagian pendahuluan kemudian pembahasan dan Kesimpulan.

Fasilitator Implementasi Kurikulum Merdeka Berbasis Komunitas (IKMBK) oleh Pusdiklat Tenaga Teknis Pendidikan dan Keagamaan Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama (Kemenag) ini juga menekankan untuk mensitasi beberapa publikasi dari editor dan reviewer jurnal yang dituju ataupun artikel yang telah diterbitkan pada jurnal tersebut.

Visiting lecturer atau kuliah tamu adalah kegiatan perkuliahan yang mengundang narasumber dari pihak luar kampus serta melibatkan mahasiswa untuk ikut serta berpartisipasi dalam acara tersebut guna mendapatkan ilmu baru.

Sebelumnya kedua instansi telah melaksanakan kegiatan kolaborasi berupa seminar nasional betajuk The Second National Seminar on English Language Teaching yang pada kegiatan tersebut, Ketua Prodi PBI IAIN Gorontalo bertindak sebagai salah satu keynote speaker serta beberapa mahasiswa beliau turut berpartisipasi sebagai participant.

 

 

Penulis : Multazam Abubakar