Tanpa Karya Kita bukan apa-apa

  • 13 Januari 2021
  • 12:32 WITA
  • Administrator
  • Berita

Patur Rahman, mahasiswa semester tujuh Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar melaunchingkan karyanya di acara Launching Karya Estetika bertajuk “Karya kita identitas kita.” Senin, (02/11).

Putra dari pasangan Suhafid dan St. Hasiah ini, melaunchingkan karyanya dua hari yang lalu di Lecture Theatre (LT) Fakultas Tarbiyah dan keguruan.

Rasa bangga dan syukur. Itu yang terlontar dibibirnya, saat ditanya terkait karyanya.

Dua judul lagu yang menyisakan kesan luar biasa bagi pendengarnya itu berjudulkan ‘cinta yang terbujur kaku’ dan ‘kemana perginya bahagia’

Tak hanya lagu, dipersembahkan juga film pendek berjudul “Miranda” penggugah hati para penontonnya. Judul yang menarik dan dibintangi pemeran-pemeran dengan karakter unik, akhirnya berhasil menyandra kejenuhan penonton saat itu.

 “Bangga dan syukur tentu yang saya rasakan saat ini. Dengan harapan penuh karya saya dapat dinikmati serta menginspirasi orang-orang untuk terus berkarya dan tidak membatasi diri untuk terus berkarya! karena tanpa karya kita bukan apa-apa.” Ujarnya.

 

Dilaporkan oleh : Hikmawati