Salah
seorang mahasiswi Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris Fakultas Tarbiyah an
Keguruan UIN Alauddin Makassar, Dewi Sahruni, terpilih menjadi Penerima
Beasiswa Pocco Indonesia tahun 2022.
Mahasiswi
PBI A angkatan 2018 ini menjadi satu dari 179 penerima dari total 686 pendaftar
se-Indonesia yang terdiri dari jenjang SMA maupun perguruan tinggi dan berasal
dari 109 instansi yang berbeda.
Dewi
Sahruni mengaku sangat bersyukur bisa menjadi penerima beasiswa tersebut. Ia mendapat
banyak kenalan baru melalui kegiatan yang diadakan oleh penyedia beasiswa.
“Beasiswa
Pocco menjadi wadah untuk saya mendapatkan teman-teman hebat dari 109 instansi
berbeda di seluruh Indonesia.” Ungkap mahasiswi semester 8 ini.
Selain itu,
ia juga mendapat banyak juga ilmu melalui kegiatan pengembangan soft skill.
“Pocco memberikan
banyak sekali ilmu yang sangat bermanfaat, dimana kami diajarkan leadership, public speaking, self management
hingga belajar UI/UX design dengan Figma dengan dilengkapi challenge-challenge yang menantang, jadi
awardee bukan hanya menerima materi
tapi juga langsung praktik. Selain itu orang-orang yang memberikan bimbingan
adalah orang-orang yang tidak diragukan latar belakangnya karena
prestasi-prestasi mereka sangat keren.” Lanjutnya.
Pocco Scholarship merupakan program beasiswa
pengembangan diri yang diadakan oleh Pocco Indonesia melalui Pocco Academy. Beasiswa ini ditujukan untuk
siswa SMA sederajat dan perguruan tinggi seluruh Indonesia agar penerimanya bisa
aktif dan menginspirasi dalam menciptakan masa depan.
Penulis: Multazam Abubakar