Mahasiswa PBI Kembali Terpilih menjadi Penerima Beasiswa Bank Indonesia

  • 29 Mei 2022
  • 05:11 WITA
  • Administrator
  • Berita

Dua mahasiswa Program Studi (Prodi) Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) UIN Alauddin Makassar, yakni Muh. Rizaldy Taufiqrrahman dari PBI 1-2 dan Nur Asiah dari kelas PBI 3-4 angkatan 2019 kembali terpilih menjadi penerima Beasiswa Bank Indonesia periode 2022 setelah sebelumnya menjadi awardee beasiswa yang sama pada periode 2021.

 

Tahun ini, Rizaldy dan Asia menjadi 2 dari 75 penerima Beasiswa Bank Indonesia se-UIN Alauddin Makassar.

 

Menurut Rizaldy, proses seleksi yang dilalui untuk penerima baru dan penerima lanjutan terbilang sama, yakni kandidat harus mengikuti tes administrasi dan wawancara. Hanya saja, untuk penerima lanjutan bobot pertanyaannya lebih berat karena kandidat akan ditanyai hal-hal yang sudah dilakukan selama menjadi awardee dan kontribusinya pada GenBI, komunitas penerima beasiswa Bank Indonesia.

 

Pada tes wawancara, ditanyakan seputar formulir pendaftaran yang sudah diisi sebelumnya oleh interviewer didampingi oleh psikolog.

 

“Untuk tes wawancara, sebenarnya beda-beda tiap interviewer. Saya sendiri ditanyai seputar formulir yang telah diisi (untuk penerima baru). Jawabannya harus benar-benar sesuai kenyataan karena pewawancara tersebut didampingi oleh psikolog, jadi there's no space to lie.” Ujarnya ketua tingkat PBI A angkatan 2019 ini.

 

Ia pun memberikan tips untuk menghadapi tes wawancara bagi penerima lanjutan.

 

“Untuk tips tes wawancara penerima lanjutan, akan ditanyakan seputar konstribusi di GenBI. Oleh karena itu, akan sangat mudah menjawab pertanyaan interviewer apabila kandidat aktif berpartisipasi pada komunitas tersebut.” Lanjutnya.

 

Beasiswa BI merupakan beasiswa on-going untuk mahasiswa di bawah perguruan tinggi mitra Bank Indonesia. Di Sulawesi Selatan sendiri, hanya terdapat 3 universitas yang menjadi mitra beasiswa Bank Indonesia, yaitu Universitas Hasanuddin, Universitas Negeri Makassar dan UIN Alauddin Makassar. Penerima beasiswa BI tidak hanya mendapatkan bantuan biaya pendidikan, tunjangan studi maupun biaya hidup, tetapi juga akan tergabung dengan komunitas Generasi Baru Indonesia (GenBI) dan nantinya akan mendapatkan pelatihan dan mengikuti kegiatan yang akan meningkatkan kompetensi serta jiwa kepemimpinan. Beasiswa BI meng-cover penerimanya selama satu tahun. Jika ingin mendapat beasiswa lanjutan, penerima harus mengikuti seleksi ulang pada periode setelahnya.

 

 

Penulis: Multazam Abubakar