Gowa-Lembaga minat dan bakat The Mic Master (TMM) menggelar pertemuan bertema “Mastering the Art of Podcasting” pada Rabu, 20 November 2025, bertempat di ruang FTK A2.03 UIN Alauddin Makassar. Kegiatan ini diikuti oleh 11 anggota dan 2 pengurus, dengan menghadirkan Izzatul Jannah, S.Pd. sebagai pemateri.
Pertemuan ini bertujuan untuk membekali anggota dengan pemahaman dasar seputar dunia podcasting, mulai dari konsep, teknik penyampaian ide, hingga cara membangun kepercayaan diri saat berbicara di depan mikrofon. Suasana kegiatan berlangsung interaktif, di mana peserta tidak hanya menyimak materi, tetapi juga diajak berdiskusi dan berbagi pandangan terkait pengalaman berbicara dan menyampaikan opini.
Salah satu anggota, Nurul Azifah Al Karamah atau yang akrab disapa zee, mengungkapkan kesannya setelah mengikuti pertemuan tersebut.
“Senang dan bersemangat tentunya, karena kita bisa mendengarkan bagaimana orang-orang menyampaikan idenya dengan perspektif yang berbeda, seru banget,” ujarnya.
Zee juga menyampaikan harapannya untuk pertemuan selanjutnya agar semakin variatif dan menantang.
“Saya berharap lebih banyak kegiatan yang lebih seru dan show up gitu, supaya melatih kepercayaan diri sekaligus speaking in English” tambahnya.
Melalui kegiatan ini, The Mic Master terus menunjukkan komitmennya dalam menjadi wadah pengembangan minat dan bakat mahasiswa, khususnya dalam bidang public speaking dan komunikasi kreatif, sekaligus mendorong anggota untuk lebih percaya diri dalam menyuarakan ide dan gagasan mereka.
Penulis: Salsa Sabila

